Jatim Times Network Logo
Poling Pilkada 2024 Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Poling Pilkada 2024
Peristiwa

Talud Telaga Sarangan Ambrol, 7 Motor Wisatawan Nyemplung ke Danau

Penulis : Binti Nikmatur - Editor : Nurlayla Ratri

18 - Jan - 2026, 08:00

Placeholder
Tampak longsoran tanah di pinggiran Talud Telaga Sarangan. (Foto: @jatimku)

JATIMTIMES - Insiden terjadi di kawasan wisata Telaga Sarangan, Kabupaten Magetan. Talud di sisi selatan telaga tiba-tiba amblas pada Sabtu (17/1/2026) pagi, membuat tujuh sepeda motor milik wisatawan tercebur ke dalam danau.

Peristiwa itu berlangsung di Dusun Ngluweng, Kelurahan Sarangan, Kecamatan Plaosan, sekitar pukul 09.42 WIB. Kejadian bermula saat seorang wisatawan duduk di atas talud sambil berswafoto. Sontak tanah di bawahnya bergerak dan runtuh ke arah telaga.

Baca Juga : Bupati Situbondo Ajak Kepala OPD Sowan ke Ponpes setelah Pelantikan, Minta Nasihat Ulama

Wisatawan tersebut sempat menyelamatkan diri. Namun, longsoran susulan lebih besar terjadi tak lama kemudian hingga menyeret sejumlah kendaraan roda dua yang terparkir di bahu jalan.

Momen amblasnya talud ini sempat terekam dan beredar luas di media sosial. Salah satunya diunggah akun Instagram @jatimku, terlihat bagian pinggiran telaga longsor ke dalam air. Beberapa perahu tampak dikerahkan untuk mengevakuasi barang-barang yang jatuh, termasuk helm yang terlihat mengapung di permukaan danau.

“INFO, Talut Telaga Sarangan -+20 meter di sisi selatan Telaga Sarangan ambrol dan dikabarkan 7 sepeda motor ikut terbawa ke telaga, Sabtu 17 Januari 2026,” tulis akun tersebut.

Kapolsek Plaosan AKP Agus Budi Witarno membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan personel Pos Polisi Sarangan langsung bergerak ke lokasi bersama BPBD Magetan dan warga setempat begitu menerima laporan.

“Begitu mendapat laporan, anggota segera mendatangi lokasi untuk mengevakuasi korban bersama tim gabungan. Korban dalam kondisi sadar, hanya mengalami syok, dan sudah dilarikan ke puskesmas terdekat,” ujar AKP Agus.

Meski tidak menimbulkan korban jiwa, kerugian materi akibat kejadian ini diperkirakan mencapai Rp30 juta. Tujuh unit sepeda motor yang terparkir di atas talud terseret masuk ke dasar telaga akibat longsoran tersebut.

Baca Juga : Kayutangan hingga Kawasan Hotel Masuk Radar Operasional Becak Wisata Listrik di Malang

Berdasarkan hasil olah TKP awal, talud yang amblas dengan panjang sekitar 70 meter diduga tidak mampu menahan beban karena kondisi tanah yang labil. Abrasi air telaga yang berlangsung terus-menerus disebut menjadi salah satu faktor utama penyebab longsor.

Hingga siang hari, petugas gabungan masih berupaya mengevakuasi bangkai sepeda motor dari dalam telaga.

Menanggapi insiden ini, AKP Agus mengimbau para wisatawan agar lebih berhati-hati, terutama di area rawan longsor di kawasan pegunungan.

“Kami meminta masyarakat untuk selalu waspada dan mengutamakan keselamatan, mengingat potensi bencana hidrometeorologi masih cukup tinggi di wilayah Magetan,” pungkas AKP Agus. 


Topik

Peristiwa magetan telaga sarangan talud ambrol



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jember Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Binti Nikmatur

Editor

Nurlayla Ratri

Peristiwa

Artikel terkait di Peristiwa